Subscribe to RSS feed

Saturday, January 30, 2010

100 Kata menjadi nominator Buku Fiksi Indonesia Pilihan 2009 oleh Goodreads Indonesia

Mendapat kabar dari Goodreads Indonesia bahwa 100 Kata menjadi salah satu nominator Buku Fiksi Indonesia Pilihan 2009 cukup membuat terkejut dan bangga. Siapa yang nggak bangga, rekan-rekan sesama nominator adalah penulis-penulis yang jauh lebih senior dalam dunia fiksi. Terutama Dee Lestari. Iya. THE Dewi 'Dee' Lestari dengan Perahu Kertasnya.

Pemilihan dilakukan dengan sistem voting oleh para member Goodreads, pemilik akun Twitter, dan pemilik akun Facebook. Ayo gunakan suaramu dan vote kami! :D

Klik http://bit.ly/vote100kata untuk menggunakan suaramu!




Berikut adalah post Goodreads yang kami copy paste dari link di atas.

Selama tahun 2009, tentunya banyak buku-buku berbahasa asli Indonesia yang terbit di Indonesia dan dibaca oleh kawan-kawan GRI. Berikut ini kami coba mengumpulkan beberapa daftar buku tersebut yang kami sortir berdasarkan tingkat kepopulerannya, dilihat dari jumlah perating (yang berarti sudah membaca) berbanding dengan jumlah rating yang didapat. Buku-buku yang dimasukkan di daftar adalah buku-buku yang ada data bukunya di Goodreads, dan dibaca oleh member GRI. Data terlampir diambil pada hari Minggu 24 Januari 2010. Data yang ditampilkan adalah judul buku, pengarang, penerbit, bulan terbit, jumlah pembaca/perating, average rating.

Kategori yang dibuat adalah :

1. Fiksi/Prosa
15 judul buku yang masuk list terpopuler kami dengan jumlah pembaca di atas 20 orang. Fiksi termasuk kategori yang sangat produktif dengan judul yang banyak, namun yang ditampilkan hanyalah yang popular di Goodreads.

1 Perahu Kertas, Dewi Lestari, Truedee & Mizan, September 2009 535 3.83
2 Negeri 5 Menara, Ahmad Fuadi, November 2009 268 3.7
3 Negeri van Orange, Wahyuningrat, Rizki Permana, Adept Lenggana, Mei 2009 220 3.61
4 Tea for Two, Clara Ng, GPU, Februari 2009 148 3.09
5 Titanium, Sitta Karina, Terrant Books, April 2009 90 3.79
6 Metropolis, Windry Ramadhina, Grasindo, April 2009 60 3.47
7 Galaksi Kinanthi, Tasaro GK, Salamadani, Januari 2009 58 4.1
8 9 Dari Nadira, Leila S. Chudori, KPG, November 2009 57 3.82
9 Tanah Tabu, Anindita S. Thayf, Gramedia,Mei 2009 51 4.02
10 Refrain, Winna Effendi, Gagasmedia, September 2009 48 3.4
11 Mi Familia, Sylvia L’ Namira, Lingkar Pena, Januari 2009 35 3.14
12 Giganto, Koen Setyawan, Oktober 2009 33 3.18

13. 100 kata, Andi F. Yahya, Laila Achmad, Nita Sellya, Nurkastelia A., Hotma Juniarti, Jamaluddin Ahmad, Jessy Faiz, Krisna Adityawan, Antipasti, Oktober 2009 31 3.55

14 Nyonya Jetset, Alberthiene Endah, GPU, Juni 2009 29 2.93
15 Burlian, Tere Liye, Penerbit Republika, November 2009 25 3.72

Vote untuk Buku Fiksi Pilihan 2009


2. Non Fiksi
10 judul buku yang masuk list terpopuler kami dengan jumlah pembaca di atas 10 orang. Pembaca nonfiksi tidak sebanyak fiksi, sehingga hanya judul-judul dengan terpampang ini.
1 Sintong Panjaitan: Perjalanan Seorang Prajurit Para Komando , Hendro Subroto, Penerbit buku Kompas, 2009 45 2.98
2 Membongkar Gurita Cikeas: Di Balik Skandal Bank Century, George Junus Aditjondro , Galang Press, Desember 2009 30 2.23
3 Travellous, Andrei Budiman, Travelllous publishing, Mei 2009 28 3.39
4 My Stupid Boss 2, Chaos@ work, Gagas Media, November 2009 27 3.63
5 Drunken Marmut, Pidi Baiq, Mizan, Agustus 2009 25 3.4
6 30 hari jadi murid anakku , Mel, Akoer, Juni 2009 24 3.67
7 Gaul Jadul, biar Memble tapi kece, Q. Baihaqi, Gagas Media, Mei 2009 16 3.31
8 I Can (not) Hear: Perjalanan Seorang Anak Tuna Rungu Menuju Dunia Mendengar, Feby Indirani, Gagas Media, 2009 15 3.6
9 Kopi Merah Putih, Indonesia, GPU, Mei 2009 12 3.42
10 Panggil Aku KING, Robert Adhi Ksp, Kompas, Juni 2009 11 3.91


Vote untuk Buku Non Fiksi Pilihan 2009


3. Komik/Novel Grafis
9 judul buku yang dimasukkan list terpopuler kami, yang dibaca oleh lebih dari 5 orang di Goodreads.

1 Benny & Mice: Lost in Bali 2 - Benny Rachmadi & Muhammad Misrad , KPG, Juni 2009 53 3.47
2 Dari Presiden ke Presiden, Buku 1: Tingkah Polah Elite Politik - Benny Rachmadi , KPG, Juni 2009 33 3.42
3 Pamali: Segerombolan Komik Tentang Mitos dan Pantangan, Novan Pecandupagi , GPU, Juni 2009 15 3.13
4 Aku Ber-Facebook Maka Aku Ada, vbi jenggoten, Bikumiku, 2009 18 3.22

5 Dari Presiden ke Presiden, Buku 2: Karut Marut Ekonomi - Benny Rachmadi KPG, Juni 2009 10 3.1
6 Eendaagsche Exprestreinen - Risdianto (Author), Yusi A. Pareanom, Bondan Winarno (Illustrator), Dhian Prasetya (Illustrator), Gede Juliantara (Illustrator), Banana, 2009 8 2.62
7 Antologi Tujuh - Alfie Zachkyelle, Tita Larasati, Caravan Studio, Sheila Rooswitha Putri, Motulz, Rhoald Marcellius, Beng Rahardian, Adiputra Singgih, Azisa Noor , Curhat Anak Bangsa,Juli 2009 7 3.14
8 Kumpulan Komik Strip: Lotif Versi Pasbook (Mei '05 - Mei '09), Beng Rahadian, Cendana Art Media, 2009 6 3.5
9 Kabut Manusia, Radhar Panca Dahana , Nalar, 2009 6 2.83

Vote untuk Buku Komik/Novel Grafis Pilihan 2009


4. Puisi
2 judul buku puisi yang terbit tahun 2009. Memang tidak banyak, ternyata kebanyakan puisi yang populer adalah buku-buku lama.

1 Kolam: Buku Puisi, Sapardi Djoko Damono, Editum , 2009 8 3.62
2 Kunci, TS Pinang, Omahsore, 2009 4 3.5

Vote untuk Buku Puisi Pilihan 2009

Sunday, January 24, 2010

Ingin Karyamu Ditampilkan?

Halo pembaca :)

100 Kata menerima sumbangan karya kalian loh. Nanti karya yang terpilih akan ditampilkan di blog 100 Kata. Syaratnya gampang kok:

  1. Total jumlah kata dalam cerita (tidak termasuk judul, kata ulang dihitung satu kata) tentu saja seratus :)
  2. Mempunyai plot yang jelas.
  3. Tidak menyinggung SARA

Silahkan kirim ke Cerita100kata@gmail.com. Jangan lupa cantumkan nama yang ingin ditampilkan, biografi singkat (dua kalimat cukup kok), dan alamat blog yang ingin ditampilkan.

Tidak ada batas waktu, usia, jenis kelamin, suku, agama hehe.

Pengen lihat contohnya? Bisa dibaca di buku 100 Kata, atau unduh aja cuplikannya di halaman muka blog ini, di bagian sidebar.

Kami tunggu yaaa!

Saturday, January 23, 2010

Kata Inu

Judul postingan Saya kali ini dipengaruhi ketakjuban pada kreatifitas manusia yang baru-baru ini dibaca. Pernahkah terbayang bahwa kita dibatasi untuk berkarya, seperti kita dibatasi bahwa ada nada yang tidak boleh kita nyanyikan (Oke, kamu boleh menyanyi, tapi jangan pernah keluarkan nada sol), atau ketika kita mengambil foto pemandangan alam di saat langit sedang cerah dan ada larangan untuk hanya boleh ada bagian langit harus sebesar 22% dari foto.

Pada kenyataannya aturan ini ada. Hal yang paling membuat Saya kagum adalah aturan dan pembatasan ini ada pada penulisan sebuah cerita. Ya, cerita. Pernahkah Anda diberitahu oleh guru Anda entah di sekolah dasar, sekolah menengah, ataupun kuliah untuk menuliskan suatu karangan, cerita, atau makalah dengan jumlah kata yang harus tepat berjumlah tertentu. Saya pribadi tidak pernah. Itulah yang membuat Saya terkesima ketika membaca bagian belakang dari buku berjudul 100 Kata. Saya bertanya-tanya, bagaimana cara para penulis di dalam buku ini menciptakan sebuah cerita yang utuh dan dimengerti pembacanya tepat dengan 100 kata? Tidak kurang dan tidak lebih. Cerita macam apa yang ada? Bahkan Saya sulit menceritakan cerita perjalanan Saya dari rumah ke sekolah tepat dengan 100 kata.

Dengan rasa ingin tahu yang besar Saya membaca cerita pertama dari buku ini yang dibuka dengan cerita-cerita bertema cinta. Maafkan Saya untuk penulis buku ini tapi Saya sangat ingin menuliskan satu cerita yang mampu menjelaskan bagaimana kekaguman Saya terhadap cerita yang ada di buku ini.

Kekasih Kedua
Andi F. Yahya

"Kita ketemu malam ini di tempat biasa ya?"

"Aku tidak bisa. Tidak malam ini. Mungkin... kita tidak perlu lagi bertemu."

"Kenapa? Karena dia?"

"Iya. Seandainya bukan karena dia, semuanya tidak akan seperti ini. Aku harus memilih.:

"Kamu mencintainya sehingga kamu lebih memilih dia?"

"Aku... Kita tidak bisa terus seperti ini."

"Kenapa tidak? Aku membutuhkanmu. Kamu juga butuh uang untuk membiayai semua pengeluaranmu, termasuk kuliahmu. Kita saling membutuhkan Ndre."


baca lebih lanjut di sini

Kata Mereka

Ninit Yunita, penulis. Blog. Twitter.

Kalau buku ini sebuah pertunjukan, sudah dipastikan saya berdiri dan memberikan tepuk tangan paling keras.

Damhuri Muhammad, sastrawan. Blog.

Keringkasan cerita-cerita "minikata" dalam buku ini tampaknya telah menjadi bagian dari era SMS, friendster, dan facebook. Pertaruhan para pengarangnya mengupayakan tidak ada kulit dalam tubuh cerita. Semuanya isi, semuanya substansi, yang lantas disudahi dengan pelbagai modus surprise ending yang jitu, tajam, dan mencengangkan...

Okke 'Sepatu Merah', penulis & blogger. Blog. Twitter.

Hanya 1 kata untuk 100 kata: kreatif. Membuat saya terheran-heran, bagaimana orang bisa bercerita hanya dengan 100 kata? (eh ini udah berapa kata sih? 13 ya?)